Jakarta ,BeritaRayaOnline,Real count Komisi Pemilihan Umum (KPU) memenangkan pasangan Pilpres nomor urut 2, Jokowi-Jusuf Kalla dengan persentase 53,15% dan 46,85% untuk Prabowo Subianto-Hatta Rajasa. Seorang relawan di Jokowi Center yang sebelumnya bernazar menggunduli rambut pun menunaikan janji.
Relawan itu bernama Didi Rudianto, MM (46) yang sudah bernazar tanggal 20 Mei 2014 lalu di Youth Center di Jl Otto Iskandar Dinata (Otista), Jakarta Timur, lalu langsung melaksanakan nazarnya di posko relawan Jokowi Center. Didi yang merupakan guru bantu SLB Mandiri Jaksel yang tergabung dalam posko relawan Guru Sahabat Jokowi langsung menyambar koran yang sudah dilubangi tengahnya.
Didi langsung memakaikan lembaran koran itu ke lehernya di depan sekitar 120 relawan di Jokowi Center, Jalan Mangunsarkoro 69, Menteng, Jakarta Pusat, yang sedang menonton pengumuman KPU dan tayangan langsung Metro TV di rumah Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri di Jl Kebagusan, Jakarta Selatan.
"Ini ada teman kita relawan yang nazar akan mencukur rambut saat Pak Jokowi jadi presiden... ," kata Edy Sudiyo, Ketua Guru Sahabat Jokowi Jakarta Selatan kepada para relawan yang hadir.
Edy lantas mempersilakan Dewan Pembina Jokowi Center, Mooryati Soedibyo, memotong rambut Didi secara simbolis. Kres! Kres! Beberapa gerakan gunting oleh pengusaha kosmetika itu lantas dilanjutkan 3 rekan Didi yang mencukur gundul memakai pisau cukur.(dbs/eppo/parlin/dian/ella/flora kolondam)
topads
footerwidget3
footerwidget1
BRO TERPOPULER
-
Jakarta, BeritaRayaOnline,- Meski sudah diketahui identitasnya, wanita yang berada dalam foto beradegan syur berseragam PNS Pemkot Bandun...
-
Teks Foto : Menteri Pertanian Suswono dengan menggunakan alat tanam Jarwo Transplanter melakukan tanam perdana empat varietas unggul (Inf...
-
Jakarta, BeritaRayaOnline ,- Kali pertama dalam sejarah, seorang pejabat teras di negeri ini ikut merasakan naik kapal bersama pebalik Leb...
-
Teks Foto : Ir.Bandel Hartopo, Kepala Balai Besar Pelatihan Pertanian Lembang, Badan Penyuluhan dan Pengembangan SDM Pertanian, Kementerian ...
-
Jakarta, BeritaRayaOnline,- Militan Islamic State of Iraq and Syria (ISIS) memposting sebuah video mengerikan ke internet. Video yang dipo...
-
Jakarta, BeritaRayaOnline, -Baru-baru ini, sebuah foto yang mengerikan beredar luas di media sosial Twitter. Dalam foto tersebut, tampak ...
-
Foto -foto : Lasman Simanjuntak/BeritaRayaOnline Jakarta, BeritaRayaOnline,- J alan tol Jakarta Outer Ring Road West 2 (JORR W2) utara se...
-
Teks Foto : Kepala Badan Ketahanan Pangan, Kementerian Pertanian, Dr.Ir.Achmad Suryana (Foto : Lasman Simanjuntak/BeritaRayaOnline) Jakart...
-
Tangerang – Banten , Banten, BeritaRayaOnline ,- Sesuai standarisasi gerbang tol MMS yang mengambil konsep cula badak, gerbang tol Ciuju...
-
Jakarta,BeritaRayaOnline,- "Pasokan pangan secara nasional cukup aman jelang Ramadhan dan Lebaran tahun ini baik itu beras, kedele, kac...
0 comments